Sambut Kepulangan Jamaah Haji Morowali, Bupati Sampaikan Ucapan Syukur

  Monday 24 July 2023   Maisarah     1038

Morowalikab.go.id -Bungku- Pemerintah Kabupaten Morowali menggelar penyambutan kepulangan jamaah haji Morowali yang telah tiba dengan selamat bertempat di Mesjid Agung Desa Bente, Kecamatan Bungku Tengah Senin (24/07/2023) sore.

WhatsApp Image 2023-07-24 at 21-35-46

Dalam laporannya, Ketua Panitia jamaah Haji Morowali, H.Mahdin, S.H.I.,MH menyampaikan jamaah haji asal Morowali dibagi menjadi dua kloter yaitu kloter 11 dan kloter 20 yang akan tiba di Morowali.

“Selaku ketua panitia menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Daerah atas fasilitas yang diberikan kepada jamaah haji Morowali sejak pemberangkatan hingga kepulangan ke tanah air.” Ungkapnya

WhatsApp Image 2023-07-24 at 21-32-49

Sementara itu, dalam sambutannya, H.Taslim menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh jamaah haji yang telah melaksanakan rukun Islam yang ke-5 selama kurang lebih satu bulan di Tanah Suci dan telah kembali ke Morowali dalam keadaan sehat walafiat.

”Atas nama Pemerintah Kabupaten Morowali menyampaikan ucapan syukur dengan kepulangan jamaah haji kita yang telah sampai di tanah air dalam keadaan sehat walafiat. Saya bersyukur bisa melihat masyarakat kita telah melaksanakan ibadah haji dengan baik dan memberikan satu kesan ketaatan bagi kita semua dan semoga menjadi haji yang mabrur.” Tuturnya.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada pembimbing jamaah haji Morowali yang dari awal telah bekerja keras dalam membimbing para jamaah sehingga dalam pelaksanaan haji berikutnya mampu meningkatkan dan memberikan pelayanan terbaik.

“Ucapan terima kasih kepada seluruh jamaah yang telah membawa harum nama daerah khususnya dalam memberikan contoh kepada jamaah lain sehingga kita mendapatkan apresiasi dan penghargaan yang akan kita pertahankan dan menjadi teladan bagi kita semua.” Pungkasnya.

WhatsApp Image 2023-07-24 at 21-32-49 (1)

Kepulangan jamaah haji disambut sukacita  dan rasa haru oleh keluarga yang telah menanti kepulangan mereka tiba di kampung halaman. Turut hadir Ketua MUI Morowali, Asisten III Husban Laonu, SP, perwakilan Kepala OPD lingkup Kab Morowali serta tamu undangan lainnya.

Adapun acara dilanjutkan dengan penyerahan sertifikat haji secara simbolis oleh Bupati Morowali kepada perwakilan jamaah haji.

WhatsApp Image 2023-07-24 at 21-32-48

WhatsApp Image 2023-07-24 at 21-32-50

Berita Terkait

secara-virtual-diskominfo-morowali-kuti-launching-kompetisi-pengelolaan-pengaduan-pelayanan-publik-tahun-2021

Secara Virtual, Diskominfo Morowali kuti Launching Kompetisi Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Tahun 2021

Morowalikab.go.id, Bungku, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatikan Daerah Kabupaten Morowali, Bachtiar Peohoa, ST, didampingi Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP), Sadeli Karim, ST., M.M, mengikuti kegiatan peluncuran atau Launchin

dorong-sdm-di-kawasan-industri-pemkab-morowali-apresiasi-program-pascasarjana-hukum-pertambangan

Dorong SDM di Kawasan Industri, Pemkab Morowali Apresiasi Program Pascasarjana Hukum Pertambangan

Morowalikab.go.id – Bungku – Pemerintah Kabupaten Morowali menyambut baik inisiatif Universitas Tadulako (Untad) dalam menghadirkan Program Pascasarjana Magister Ilmu Hukum, khususnya konsentrasi Hukum Pertambangan, yang dinilai sangat

peserta-forkom-kesbangpol-se-sulteng-gelar-ramah-tamah-di-cafe-beach-bungku

Peserta Forkom Kesbangpol Se Sulteng Gelar Ramah Tamah di Cafe Beach Bungku.

Morowalikab.go.id- Bungku- Peserta Forum Koordinasi Kesatuan Bangsa dan Politik (Forkom Kesbangpol) dari seluruh Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar rama tamah di Cafe Beach Tofuti, Kamis (25/05) sore hari.  Acara ini bertujuan untu

sekda-morowali-buka-sosialisasi-rencana-pembangunan-saluran-udara-tegangan-ekstra-tinggi-sutet-275-kv-bungku-andowia-pt-pln-uip-sulawesi

Sekda Morowali Buka Sosialisasi Rencana Pembangunan Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) 275 kV Bungku - Andowia PT. PLN UIP Sulawesi

Morowalikab.go.id -Bungku- Sekda Morowali, Drs.Yusman Mahbub, M.Si buka Sosialisasi Rencana Pembangunan Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) 275 kV Bungku-Andowia, Kamis (30/05/2024). Sosialisasi tersebut dilaksanakan dalam mendukung rencana

soft-opening-mpp-morowali-transformasi-pelayanan-menuju-morowali-yang-lebih-maju

Soft Opening MPP Morowali: Transformasi Pelayanan Menuju Morowali yang Lebih Maju

Morowalikab.go.id-Bungku- Momentum penting dalam transformasi pelayanan publik di Morowali terjadi pada hari ini dengan acara Soft Opening Mal Pelayanan Publik (MPP) menandai langkah nyata dalam menjadikan Kabupaten Morowali sebagai daerah yang le