Lantik Kades Bete-bete dan Kades Fatufia, Bupati Harapkan Pelayanan Masyarakat Perlu Dimaksimalkan

  Tuesday 14 January 2020   helman kaimu     3388

morowalikab.go.id – Lobota - Bupati Morowali, Drs. Taslim, didampingi Ketua TP-PKK Kabupaten Morowali, Ny. Asnoni Taslim, melantik Kepala Desa (Kades) Bete-bete dan Kades Fatufia, dirangkaikan dengan pengresmian pasar desa Lobota, Kecamatan Bahodopi, Senin (13/1/20).

Dalam sambutannya, Bupati, Taslim, mengatakan bahwa Kepala Desa yang baru dilantik harus bekerja dengan sebaik-baiknya khususnya dalam pelayanan masyarakat yang lebih baik. ‘’Tugas Kepala Desa tidak segampang apa yang dipikirkan, Kades harus mampu mengatasi atau mencari solusi segala persoalan yang ada di desa, mulai dari persoalan kecil hingga persoalan besar harus segera disikapi oleh seorang Kades. Hal ini untuk mewujudkan masyarakat desa yang sejahtera, aman dan nyaman’’ ucapnya.

Selain itu, Kades harus mampu menjaga keamanan dan kenyamanan di Desa dengan cara berkoordinasi kepada pihak yang berwajib dalam hal ini pihak TNI dan Kepolisian. ‘’Kades harus mengontrol situasi dan kondisi desa setiap saat dengan berkoordinasi pihak keamanan yakni Babinsa dan Babinkamtibmas, sehingga tidak mudah disusupi para pengedar obat-obatan terlarang, tempat perjudian dan penjual miras yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat,’’ lanjut Taslim

Ia berharap, selain Kades, seluruh masyarakat desa setempat harus proaktif dalam menjaga keamanan desa serta saling hormat menghormati antara penduduk lokal dengan masyarakat pendatang khususnya pencari kerja disetiap perusahaan yang ada di Kecamatan Bahodopi. ‘’Saya harap kerukunan antar umat, suku dan agama harus tetap terjalin dengan baik sehingga bisa tercipta suasana aman, nyaman dan tentram,’’ Harap mantan anggota DPRD Kabupaten Morowali tersebut.

Kegiatan yang berlangsung di Pasar Desa Lobota Kecamatan Bahodopi, turut dihadiri Kapolres Morowali, AKBP. Bayu Indra Wiguno, S.I.K., M.I.K, sejumlah Anggota DPRD Morowali, Kadis DPMDP3A, Alam Syah, S.STP., M.Ec.Dev, Kadis Perindag, Zaenal, SE., M.M, Camat Bahodopi, Tahir, SE., M.Adm. SDA, Kades dan anggota BPD, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat se-Kecamatan Bahodopi.

Berikut nama Kepala Desa yang dilantik dan diambil sumpahnya diantaranya, Ridwan selaku Kades Bete-bete dan Muhamad sebagai Kades Fatufia.

Seusai memberikan sambutan, Bupati Morowali menandatangani prasasti sebagai tanda diresmikannya penggunaan pasar desa Lobota Kecamatan Bahodopi. (Foto/Reporter IKP Kominfo: HK)

Berita Terkait

hadiri-perpisahan-mahasiswa-kkn-bupati-harapkan-dukungan-ugm-tingkatkan-sdm-morowali

Hadiri Perpisahan Mahasiswa KKN, Bupati Harapkan dukungan UGM Tingkatkan SDM Morowali

Umbele - morowalikab.go.id - Jelang berakhirnya Kuliah Kerja Nayata (KKN) pada tanggal 7 Februari nanti di Desa Umbele, 30 orang  mahasiswa Universitas Gajah Mada (UGM) Jogjakarta menggelar kegiatan perpisahan. Kegiatan yang berlangsung di Gedung S

bupati-morowali-letakan-batu-pertama-pembangunan-kantor-inspektorat-daerah

Bupati Morowali Letakan Batu Pertama Pembangunan Kantor Inspektorat Daerah

Morowalikab.go.id-Bungku- Bupati Morowali, Drs. Taslim bersama Unsur Forkopimda Morowali meletakan batu pertama pembangunan Kantor Inspektorat Daerah Kabupaten Morowali, Rabu (28/9/22). Kegiatan yang berlangsung di Kompleks Kota Terpadu Mandiri

plt-sekwan-dprd-morowali-drs-syukri-matorang-sampaikan-laporan-hasil-pembahasan-badan-anggaran-tentang-pertanggungjawaban-pelaksanaan-apbd-tahun-anggaran-2019

Hasil Pembahasan Badan Anggaran Tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2019,Dibacakan Plt Sekwan Morowali

Morowalikab.go.id-Bungku- Rabu (8/07), DPRD Kabupaten Morowali Gelar paripurna Ke-11 masa persidangan III, terhadap laporan hasil pembahasan badan anggaran tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2019. Turut hadir, Wakil Bupati Mor

resmi-buka-inia-ea-cup-2022-bupati-morowali-dukung-pembangunan-di-larobenu

Resmi Buka Inia Ea Cup 2022, Bupati Morowali Dukung Pembangunan di Larobenu

Morowalikab.go.id - Bungku Barat - Bupati Morowali, Drs. Taslim resmi membuka Inia Ea Cup Pekan Olahraga Desa Larobenu 2022 di Pantai Pesarapua Desa Larobenu, Minggu (15/05/2022).  Acara yang bakal dihelat selama sepekan (15 hingga 24 Mei 2022

pertegas-persiapan-menyambut-idul-fitri-1443-h2022-m-pemkab-morowali-gelar-press-converence

Pertegas Persiapan Menyambut Idul Fitri 1443 H/2022 M, Pemkab Morowali Gelar Press Converence

Morowalikab.go.id, Bungku, Usai pertemuan dengan Panitia Hari Besar Islam (PHBI) belum lama ini, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali kembali menggelar Press Converence untuk mempertegas persiapan menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah/2022