Pemkab Morowali Gelar Sosialisasi Penertiban Rumija Ruas Jalan Bahodopi-Batas Sultra

  Tuesday 23 April 2024   Maisarah     848

Morowalikab.go.id -Bahodopi- Dalam rangka peningkatan infrastruktur di sekitar Kawasan industri nasional, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali menggelar sosialisasi penertiban Bangunan yang masuk area Ruang Milik Jalan (Rumija) Ruas Bahodopi – Batas Sultra yang berlangsung di Aula Kantor Desa Bahomakmur, Kecamatan Bahodopi, Selasa (23/04).

WhatsApp Image 2024-07-02 at 08-26-15_77d038c2

Sosialisasi tersebut dilaksanakan untuk penyampaian informasi terkait pelaksanaan survey indentifikasi bangunan yang terdampak dalam kegiatan pelebaran ruas jalan Bahodopi – Batas Sultra, Turut dihadiri PPK 4.1 Prov Sulawesi Tengah Satker Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah IV Sulawesi Tengah, Unsur Forkopimda, Sekretaris Dinas Kominfo-SP Kary Marunduh, S.Sos.,M.Si, Perwakilan Kepala OPD teknis terkait, Perwakilan Telkom Bungku, Camat Bahodopi, Para Kepala Desa, Ketua BPD se Kecamatan Bahodopi dan tokoh masyarakat.

WhatsApp Image 2024-07-02 at 08-26-17_2872ae45

Sosialisasi ini juga merupakan langkah awal yang diinisiasi oleh Pemkab Morowali dalam mendukung Surat Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Direktorat Jenderal Bina Marga Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Sulawesi Tengah, Nomor: BM 0503-BB14/304 tanggal 18 Maret 2024, perihal penertiban bangunan yang masuk area Ruang Milik Daerah (Rumija) Ruas Bahodopi-Batas Sultra.

Camat Bahodopi, Tahir mengungkapkan jalan trans Sulawesi saat ini terdapat gangguan misalnya kemacetan yang panjang sehingga mengganggu kelancaran pengguna jalan dan banyaknya para pedagang di tepi jalan.

Selain itu, pihaknya berharap kepada semua unsur perangkat desa untuk memberikan edukasi secara persuasif kepada masyarakat mengenai batas-batas yang masuk pada area ruang milik jalan (rumija) dan memberikan himbauan dan sosialisasi kepada masyarakat terutama para pedagang di tepi jalan nasional.

Ruang Milik Jalan (Rumija) adalah sebidang tanah di kanan dan kiri jalan atau ruang tertentu yang nantinya dapat digunakan untuk pelebaran jalan, penambahan jalur lalu lintas atau untuk ruang pengaman jalan.

Sebagai informasi, pemetaan jalan nasional di mulai dari Desa Bahodopi sampai Desa Bete-Bete, dengan rincian pemetaan Aspal 7 meter, bahu jalan 4 meter (kiri kanan 2 meter) drainase 2 meter (kiri kanan 1 meter) dan ruang utilitas 2 meter (kiri kanan 1 meter) dengan total 15 meter.

Berita Terkait

kunker-di-morowali-kapolda-sulteng-sebut-daerah-ini-akan-menjadi-daerah-yang-aman-dan-tentram

Kunker Di Morowali, Kapolda Sulteng Sebut Daerah Ini Akan Menjadi Daerah Yang Aman Dan Tentram

morowalikab.go.id - Bungku - Dalam rangka untuk meresmian Mako Polres Morowali dan Kunker ke Mapolres Morowali Utara, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Provinsi Sulawesi Tengah, Irjen Pol, Drs. H. Syafril Nursal, SH., MH, dan Ketua PD Bhayangkari Su

sampaikan-arahan-bupati-morowali-kepala-dinas-dpmdp3a-buka-musrenbang-kecamatan-bumi-raya

Sampaikan Arahan Bupati Morowali, Kepala DPMDP3A Buka Musrenbang Kecamatan Bumi Raya

Morowalikab.go.id-Bungku- Mewakili Bupati Morowali, Kepala DPMDP3A Drs. Abdul Wahid Hasan,  menghadiri sekaligus membuka Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrembang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Morowali Tahun Anggaran 2023

wabup-najamudin-ajak-opd-berdonasi-untuk-korban-banjir

Wabup Najamudin, Ajak OPD Berdonasi Untuk Korban Banjir

PPID - Morowalikab.go.id - BUNGKU - Hari pertama masuk kerja pasca libur lebaran, senin (10/6/19) Pemerintah Daerah Kab. Morowali melaksanakan apel bersama di halaman Kantor Bupati. Apel bersama ini diikuti oleh Seluruh Kepala OPD beserta jajaran dan

opening-speaker-webinar-pendidikan-nasional-bupati-morowali-dukung-guru-tingkatkan-kecakapan-digital-smart-teacher

Opening Speaker Webinar Pendidikan Nasional, Bupati Morowali Dukung Guru Tingkatkan Kecakapan Digital “Smart Teacher”

Morowalikab.go.id-Bungku- Bupati Kabupaten Morowali, Drs. Taslim selaku Dewan Pengurus Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI), didaulat menjadi Opening Speaker pada Webinar Nasional Pendidikan sekaligus dirangkaikan dengan Launchi

bupati-bersama-forkopimda-morowali-ikuti-peringatan-hani-tahun-2022-secara-hybrid

Bupati bersama Forkopimda Morowali Ikuti Peringatan HANI Tahun 2022, Secara Hybrid

Morowalikab.go.id-Bungku- Bupati Morowali Drs. Taslim mengikuti Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional secara Hybrid, di Aula Kantor BNN, Senin (27/06/22). Peringatan HANI yang dilaksanakan secara langsung di Provinsi Bali, mengangkat Tema &