Hadiri Khotmil Al Qur'an, Wabup Morowali Himbau Santri Terus Belajar Al Qur'an

  Sunday 05 February 2023   Octaviana Latong     1426

WhatsApp Image 2023-02-04 at 23-49-15 (2)

Morowalikab.go.id-Bungku- Wakil Bupati Morowali Dr.H.Najamudin S.Ag., S.Pd., M.Pd menyampaikan agar pelaksanaan kegiatan pembinaan baca Al Quran terhadap anak-anak dan generasi muda perlu dilaksanakan secara kontinu.

“Kita berharap khatam hari ini tetap harus terus dilanjutkan belajarnya membacanya karena target  kedepannya masih banyak yang harus kita pelajari.” Pesan itu disampaikan orang nomor dua di Bumi Tepe Asa Moroso, saat menghadiri Khatam Alquran angkatan ke-II TPQ Nurul Gafur di Masjid Taqwa Desa Ipi, Ahad 05 Februari 2023.

WhatsApp Image 2023-02-04 at 23-49-16 (1)Wabup Najamudin dalam arahannya menyampaikan untuk siarnya agama Islam dan ayat-ayat suci Al-Quran dengan membacanya dan menghafalnya serta mengamalkannya agar di setiap jorong ada rumah tahfidz, di samping TPA atau pondok Al-Quran.

 

“Kami atas nama pemerintah daerah Morowali memberikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia dan masyarakat yang bergotong royong melaksanakan khatam alquran ini. Kami memohon maaf bila pemda belum memberikan respon kepada guru guru kita, insyaallah ini akan bicarakan kembali sehingga taman pendidikan alquran akan sesuai dengan harapan kita bersama.” Ungkpanya

WhatsApp Image 2023-02-04 at 23-49-16Sementara itu, Ketua Pelaksana Nirmawati S.KM. M.PH menyampaikan bahwa peserta Khatmil Qur'an berjumlah 21 orang santri (i). Pengajian tersebut telah dilaksanakan selama 5 bulan penuh, yang  bertujuan untuk membantu membebaskan keluarga maupun masyarakat dari baca buta Al-Qur'an.

“ Kami semata-mata terpanggil untuk membantu membebaskan keluarga kami dari baca buta al-Qur'an dengan segala kekurangan, banyak yang ahli tapi tidak sempat, kami hanya bermodal semangat. Keberadaan kami yang penuh dengan kekurangan ini, sangat memohon bimbingan dan pembinaan dari semua pihak terutama dari Pemda Morowali, Guru, Ustad dan pada ahli yang berkompeten dalam hal ini.” Ungkapnya

WhatsApp Image 2023-02-04 at 23-49-14 (2)Selain itu, pihaknya juga mengungkapan salah satu hambatan selama melakukan pengajian adalah tempat. Selama ini masih proses pengajian dilakukan di Masjid At Taqwa Desa Ipi, untuk itu Besar harapan seluruh masyarakat Desa Ipi Kepada Pemerintah daerah khususnya Bupati dan Wakil Bupati untuk memberikan kontribusinya terhadap pembangunan tersebut.

Nirmawati juga mengatakan, sejauh ini Alhamdulillah pihaknya telah diberikan tanah hibah dari Bpk Rifai Hasan (masyarakat Desa Ipi), selanjutnya menunggu uluran tangan pemkab morowali dalam bentuk fisik bangunan.

Khotmil Qur'an angkatan Ke II Tahun 2023 mengambil tema “ melalui khotmil quran kita ciptakan generasi yang qur'ani dan berakhlakul qarimah”. Khatmil Qur'an dipimpin oleh Ustad H.Nawawi S.Pd, dan Tausiyah oleh Ustadz Muhammad Yasir, dan Tausiah oleh Ustad Yasir.

WhatsApp Image 2023-02-04 at 23-49-16Turut Hadir, Kepala DPMDP3A Morowali Drs Abdul Wahid Hasan, M.Pd, Kepala Kesbangpol Morowali Drs Bambang Soerodjo, Pembina TPA Nurul Gafur Ustad H. Nawawi S.Pd., Ketua DWP Morowali Ny. Fawakihah Yusman Mahbub, Nirmawati, S.KM., M.Ph., Kepala Desa Ipi, Pengurus PKK Morowali, Pengurus TPA Nurul Gafur, Para Santri dan santriwati, Tokoh Agama, Tokoh Perempuan, Tokoh Pemuda, serta Masyarakat Desa Ipi.

WhatsApp Image 2023-02-04 at 23-49-15

Berita Terkait

pemkab-morowali-gelar-rapat-persiapan-safari-ramadhan-1446-hijriah

Pemkab Morowali Gelar Rapat Persiapan Safari Ramadhan 1446 Hijriah

Morowalikab.go.id, Bungku - Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Morowali menggelar rapat dalam rangka persiapan pelaksanaan agenda Safari Ramadhan 1446 Hijriah/Tahun 2025, bertempat di Aula Kantor Bupati Morowali, Desa Bente, kecamatan Bungku Tenga

hadiri-paripurna-kuappas-wabup-morowali-sampaikan-hal-ini

Hadiri Paripurna DPRD, Wabup Morowali Sampaikan Pidato KUA/PPAS T.A. 2023

Morowalikab.go.id, Bungku, Wakil Bupati Morowali, DR. H. Najamudin, S.Ag., S.Pd., M.Pd, menghadiri rapat paripurna ke-13 Masa Persidangan III Tahun sidang 2021-2022, dengan agenda penyampaian KUA/PPAS Tahun Anggaran 2023, di Ruang Sidang DPRD Moro

tim-lomba-desa-dan-kelurahan-tingkat-kabupaten-morowali-gelar-penilaian-di-desa-uedago

Tim Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Kabupaten Morowali Tahun 2023 Gelar Penilaian di Desa Uedago

Morowalikab.go.id, Bungku Barat, Tim lomba desa dan Kelurahan Tingkat Kabupaten Morowali Tahun 2023 menggelar penilaian di Kecamatan Bungku Barat. Penilaian tersebut berlangsung di Desa Uedago, Rabu (24/5/23) pagi. Tim yang dipimpin Kepala Din

dprd-morowali-gelar-paripurna-persetujuan-1-buah-ranperda-usul-pemerintah-daerah-dan-4-buah-ranperda-inisiatif-dprd-tahun-2021

DPRD Morowali gelar Paripurna persetujuan 1 buah Ranperda Usul Pemerintah Daerah dan 4 buah Ranperda inisiatif DPRD Tahun 2021

Morowalikab.go.id-Bungku-Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Morowali gelar paripurna Ke-11 dan 12 Masa persidangan III Tahun 2021 dengan Agenda Persetujuan 1 buah Rancangan Peraturan Daerah Usul Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali dan 4 buah Ranperda

buka-musrenbang-kecamatan-bahodopi-sekda-yusman-mahbub-prioritaskan-dorong-pembangunan-infrastruktur-ekonomi-masyarakat

Buka Musrenbang Kecamatan Bahodopi, Sekda Yusman Mahbub Prioritaskan Dorong Pembangunan Infrastruktur Ekonomi Masyarakat

Morowalikab.go.id -Bahodopi- Pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Bahodopi dibuka oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Morowali Drs.Yusman Mahbub, M.Si, bertempat di Halaman Kantor Camat Bahodopi, Desa Keurea, Kamis