Dukung Percepatan Pembangunan Smart City, Diskop dan UMKM Morowali Genjot Pembangunan Sarana dan Prasarana UMKM

  Thursday 27 February 2020   helman kaimu     1452

Bungku - morowalikab.go.id - Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (Diskop dan UMKM) Daerah Kabupaten Morowali mendukung upaya percepatan Pembangunan smart city di Kabupaten Morowali. pasalnya Pembangunan Smart city di Kabupaten Morowali adalah pembangunan yang terintegrasi pada beberapa dinas untuk membangun smart city atau kota pintar, cerdas dan maju. Salah satunya adalah Diskop dan UMKM yang secara terintegrasi mendukung pembangunan Smart City. Apa yang harus kita laksanakan dalam rangka mendung Smart City adalah pembangunan pusat-pusat penjualan UMKM yang mendukung seluruh sektor-sektor termasuk sektor pariwisata. Hal ini dikatakan Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Kabupaten Morowali, Drs. Yusman Mahbub, M.Si, saat ditemui diruang kerjanya baru-baru ini.

Di Kabupaten Morowali ada beberapa sektor yang sudah dibangun yang didalamnya tidak terlepas daripada kegiatan UMKM seperti Pedagang Kaki Lima (PKL) yang tersebar di Kabupaten Morowali. Kemajuan suatu daerah sangat ditentukan oleh sejauh mana merangkul peran PKL dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi Kabupaten Morowali. Saat ini Pemda telah membangun sarana dan  prasarana PKL diseluruh sektor-sektor yang mendukung kegiatan Smart City termasuk sektor pariwisata. ‘’Ada beberapa titik yang sudah kita laksanakan pembangunan sarana dan prasarananya antara lain Pembangunan sarana dan prasarana PKL di Kompleks perkantoran Fonuasingko Kecamatan Bungku Tengah, dan di Tempat-tempat wisata serta lokasi perdagangan yang ramai dikunjungi masyarakat,’’ Ujar Yusman Mahbub.

Mantan Camat Bungku Tengah melanjutkan, setiap tahun Pemda telah membangun sarana-dan prasarana PKL, bahkan Pemerintah Pusat juga telah memberikan sarana pembangunan PKL di Kabupaten Morowali. ‘’Tahun ini ada beberapa tempat yang kita bangun melalui dana APBD dengan kebijakan Bupati Morowali Bapak Drs. Taslim dan Wakil Bupati Morowali, Dr. H. Najamudin, telah mengalokasikan anggaran untuk pembangunan sarana dan prasarana PKL. Selain itu, pada tahun ini Pemerintah Pusat telah membangun pusat-pusat perdagangan PKL di Komplek perkantoran Bumi Fonuasingko dan rencananya akan diperluas pada daerah-daerah yang mendukung sektor wisata sehingga terjadi percepatan pembangunan kesejahteraan masyarakat,’’ lanjutnya

Ia berharap untuk mendukung percepatan pembangunan Smart City di Kabupaten Morowali, Pemda harus fokus pada sarana dan sarana pendukungnya. ‘’Kita berharap kedepan Pemda lebih fokus lagi membangun sarana dan prasaran pendukung lainnya  dalam percepatan pembangunan Smart City secara terintegrasi. Selain itu, Saya selaku Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Morowali akan terus melakukan penyusunan program-program yang berpihak kepada pedagang-pedagang kecil di Kabupaten Morowali. hal ini untuk mempercepat pembangunan secara terukur, sehingga program Pemda sejahtera bersama akan terujud dengan baik,’’ pungkasnya.

Sumber: (Foto/Reporter IKP Kominfo: HK)

Berita Terkait

pemkab-morowali-gelar-asesmen-terbuka-bagi-pejabat-administrator-eselon-iii

Pemkab Morowali Gelar Asesmen Terbuka Bagi Pejabat Administrator Eselon III

Morowalikab.go.id, Bungku, Untuk mengisi kekosongan sejumlah jabatan, serta mengevalusai kemampuan kerja, pejabat eselon III/a dan III/b lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali mengikuti asesmen terbuka, Kamis (02/06/22). Dengan berpatokan j

dekatkan-pelayanan-kesehatan-pemkab-morowali-bangun-rumah-sakit-umum-pepakulia-di-bumi-ray

Dekatkan Pelayanan Kesehatan, Pemkab Morowali Bangun Rumah Sakit Umum Pepakulia di Bumi Ray

Morowalikab.go.id, Bumiraya - Bupati Morowali, Drs. H. Taslim, dan Wakil Bupati Morowali, Dr. H. Najamudin, S.Ag, S.Pd, M.Pd,.meletakan batu pertama pembangunan Rumah Sakit Umum Pepakulia di Desa Beringin Jaya, Kecamatan Bumi Raya, Sulawesi Tengah,

pemuda-morowali-kobarkan-semangat-persatuan-di-upacara-sumpah-pemuda-ke-96

Pemuda Morowali Kobarkan Semangat Persatuan di Upacara Sumpah Pemuda ke-96

Morowalikab.go.id-Bungku- Para Pemuda Morowali menggelorakan semangat persatuan dan nasionalisme dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 yang digelar di Halaman Kantor Bupati Morowali. Upacara yang berlangsung dengan khidmat ini mengusung tema &l

kaban-kesbangpol-saatnya-perkuat-patriotisme-dan-rasa-nasionalisme

Kaban Kesbangpol; Saatnya Perkuat Patriotisme dan Rasa Nasionalisme

PPID - morowalikab.go.id - BUNGKU. Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Daerah gelar Sosialisasi Pemantapan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan Tahun 2019. Bertempat di Ruang Pola Kantor Bupati Morowali, Jumat (26/7/19). Sosialisasi dibuka oleh Se

dibangun-di-atas-lahan-hibah-pemda-gedung-baru-kejari-morowali-diresmikan

Dibangun di Atas Lahan Hibah Pemda, Gedung Baru Kejari Morowali Diresmikan

Morowalikab.go.id, Bungku - Gedung baru Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng), yang terletak di kawasan Kota Terpadu Mandiri (KTM) Bungku, Desa Bahomohoni, Kecamatan Bungku Tengah,  diresmikan hari ini, Ra