Bupati Morowali Hadiri HUT Ke-17 Kecamatan Witaponda

  Monday 15 February 2021   helman kaimu     1932

2 (7)

BUNGKU, morowalikab.go.id, Bupati Morowali, Drs. Taslim menghadiri pelaksanaan upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kecamatan Witaponda ke-17 di Lapangan Sepak Bola Desa Laantula Jaya Kecamatan Witaponda, Senin (15/02/21).

Upacara berlangsung tertib, aman dan lancar mengusung tema ‘’Terdepan Dalam Pelayanan, Mandiri Dalam Pangan, Mapan Dalam Ekonomi Guna Terwujudnya Morowali Sejahtera Bersama’’ dihadiri Forkopimcam Witaponda, sejumlah Kepala OPD, Kades, Tokoh agama dan tokoh masyarakat se-Kecamatan Witaponda.

4 (1)

Dalam sambutannya, Taslim mengatakan Kecamatan Witaponda yang hari ini berusia 17 tahun merupakan bagian yang memiliki peranan penting dalam mewujudkan segenap pencapaian Visi dan Misi Pemkab Morowali menuju Morowali sejahtera bersama. Hal ini kami sampaikan didasarkan pada keberadaan Kecamatan Witaponda secara strategis dan potensial.

‘’Secara kewilayahan Kecamatan Witaponda harus menjadi barometer karena berada dipintu gerbang mobilisasi penduduk, olehnya pemerintah kecamatan dan desa serta partisipasi masyarakat harus hadir dalam menata dan mewujudkan tatanan wilayah yang aman, bersih dan ramah,'' tegas Taslim saat menjadi Inspektur Upacara HUT ke-17 Kecamatan Witaponda.

Ia melanjutkan, pada aspek potensi pengembangan ekonomi, kecamatan Witaponda memiliki luas perkebunan dan pertanian yang sangat potensial dan terbukti telah menjadi andalan pergerakan nadi pembangunan di Kabupaten Morowali. Secara khusus, Kecamatan Witaponda merupakan miniatur Indonesia dari sisi kemajemukan adat, agama dan perilaku ekonomi.

‘’Kemajemukan ini ditandai dengan adanya pembangunan rumah ibadah dan berkembangnya seni budaya seluruh penganut agama dan suku, sehingga menjadi kekuatan besar yang harus dijaga, serta dirawat untuk menjadi modal dalam pergerakan pembangunan di kecamatan Witaponda’’ ungkapnya.

Di HUT ke-17 ini, diingatkan kepada pemerintah kecamatan dan desa di wilayah kecamatan Witaponda harus menjadi corong pemerintah kabupaten dengan memberikan pelayanan yang cepat dan tepat dengan prinsip melayani untuk kemajuan bersama.

''Sebagai Bupati, saya ingatkan, HUT ke-17 Kecamatan Witaponda merupakan momen penting untuk menata pelayanan cepat dan tepat dengan prinsip melayani untuk kemajuan bersama. Olehnya, pemerintah kecamatan dan desa harus berperan aktif dalam memberikan pelayanan terbaik serta mampu menjadi corong pemerintah daerah diwilayahnya,'' ucap Taslim mengingatkan

selain itu, dirinya juga menegaskan pentingnya penerapan protokol kesehatan covid-19. ‘’Dimasa pandemi saat ini sejumlah hal harus kita lakukan sebagai langkah strategis untuk mewujudkan kesehatan masyarakat dan pemulihan ekonomi dengan tetap konsisten dan disiplin terhadap perilaku 3 M yakni memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak. Hal ini dilakukan sebagai upaya menurunkan angka terkonfirmasi positif covid-19,’’ pungkas mantan anggota DPRD Morowali tersebut mengakhiri sambutannya.

 

 

Berita Terkait

lestarikan-budaya-tobungku-pemkab-morowali-gelar-vestival-montunu-hulu-tahun-2022

Lestarikan Budaya Tobungku, Pemkab Morowali Gelar Festival Montunu Hulu Tahun 2022

Morowalikab.go.id, Bungku, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali, Melalui Bidang Budaya pada Dinas Pendidikan Daerah menggelar Festival Montunu Hulu Tahun 2022. Ribuan hulu atau obor yang terbuat dari botol kecil persembahan dari siswa SD dan SMP p

pemkab-morowali-perkuat-percepatan-pembentukan-dan-pengaktifan-pokjanal-posyandu

Pemkab Morowali Perkuat Percepatan Pembentukan dan Pengaktifan Pokjanal Posyandu

Morowalikab.go.id, Bungku, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali melalui Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Daerah, menggelar pertemuan dalam rangka Penguatan Percepatan Pembentukan dan  Pengaktifan Pokjanal Posyandu

paripurna-dprd-penutupan-masa-sidang-ke-ii-ini-pidato-pj-bupati-morowali

Paripurna DPRD Penutupan Masa Sidang Ke- II, Ini Pidato Pj Bupati Morowali.

  Morowalikab.go.id-Bungku- Penjabat (Pj) Bupati Morowali,  Ir.H  A Rachmansyah Ismail,  M. Agr, MP., diwakili oleh Asisten II Bidang Administrasi Ekonomi Pembangunan, Abd. Muttaqin SP, menghadiri Kegiatan Rapat Paripurna Dewa

tingkatkan-silahturahmi-pemda-morowali-bersama-anggota-dpr-ri-gelar-halal-bi-halal-dengan-masyarakat-morowali

Tingkatkan Silahturahmi, Pemda Morowali Bersama Anggota DPR RI gelar Halal Bi Halal dengan Masyarakat Morowali

Morowalikab.go.id-Bungku-, Bupati Kabupaten Morowali, Drs Taslim bersama Anggota DPR RI, Ahmad H.M. Ali, S.E dan Ketua DPRD Sulteng Nilam Sari Lawira, menggelar acara Halal Bi Halal dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah. Aca

musrenbang-bahodopi-wakil-bupati-najamudin-paparkan-capaian-7-program-unggulan-pembangunan-daerah

Musrenbang Bahodopi, Wakil Bupati Najamudin Paparkan Capaian 7 Program Unggulan Pembangunan Daerah.

Morowalikab.go.id-Bahodopi- Wakil Bupati Morowali Dr. H. Najamudin, M.Pd membuka Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kecamatan Bahodopi Tahun 2023.   Musrenbang dengan tema "Mewujudkan kesejahteraan melalui peningkatan ketahan