IDI Morowali Sukses Gelar Baksos Pelayanan Kesehatan Gratis di Desa Kaleroang

  Tuesday 29 November 2022   Winda Bestari     1420

WhatsApp Image 2022-11-29 at 11-29-28 (2)

Morowalikab.go.id - Bungku Selatan - Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Morowali menyelenggarakan Bakti Sosial Pelayanan Kesehatan Gratis di Lapangan Desa Kaleroang, Kecamatan Bungku Selatan, Senin (28/11/2022). Baksos yang berlangsung selama satu hari tersebut digelar dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Morowali ke-23.

WhatsApp Image 2022-11-29 at 11-29-28 (5)

Adapun rangkaian kegiatan dalam baksos di antaranya kampanye Gerakan Masyarakat Hidup Bersih dan Sehat (Germas), senam sehat dan makan buah bersama, pelayanan kesehatan Dokter Spesialis Anak, Penyakit Dalam, Bedah, Paru, Telinga Hidung dan Tenggorokan (THT), dan Spesialis Kandungan atau Obstetri dan Ginekologi (Obgyn), penyuluhan kesehatan ibu dan anak untuk pencegahan stunting serta sirkumsisi atau sunatan massal.

WhatsApp Image 2022-11-29 at 11-29-28 (4)

Plt. Camat Bungku Selatan, Muhammad Fadli, S.I.P., M.A.P., berujar, warga sangat antusias dalam memanfaatkan dengan baik momen ini, karena jarang adanya pelayanan dokter spesialis di wilayah kepulauan.

WhatsApp Image 2022-11-29 at 11-29-28 (3)

"Warga begitu antusias karena sangat jarang ada pelayanan spesialis datang ke pulau. Sehingga warga sangat memanfaatkan momen ini", pungkasnya.

WhatsApp Image 2022-11-29 at 11-29-28

Baksos berlangsung sukses, lancar dan tertib. Diketahui sebelumnya target jumlah pasien dalam pelaksanaan baksos adalah 200 orang, namun karena antusiasme warga mengikuti pelayanan kesehatan ini akhirnya pasien yang hadir mencapai kurang lebih 500 orang. Adapun jumlah dokter yang terlibat dalam baksos ini hampir mencapai 50 orang yang terdiri dari dokter spesialis dan dokter umum.

Berita Terkait

wabup-morowali-ikuti-sosialisasi-penerapan-disiplin-protokol-covid-19-secara-virtual-bersama-kemendagri

Wabup Morowali Ikuti Sosialisasi Penerapan Disiplin Protokol COVID-19 Secara Virtual Bersama Kemendagri

Morowalikab.go.id- Bungku-Wakil Bupati Morowali Dr. H. Najamudin, S. Ag, S. Pd, M. Pd didampingi Ketua TP PKK Morowali Hj. Asnoni Taslim, Wakil Ketua TP PKK  Ny. Dr. Hj. Marwani mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) secara virtual dengan agenda Rap

plh-sekda-morowali-husban-laonu-terima-mahasiswa-kka-febi-unismuh-kendari

PLH Sekda Morowali, Husban Laonu Terima Mahasiswa KKA FEBI Unismuh Kendari

Morowalikab.go.id -Bungku- Penjabat (Pj) Bupati Morowali, diwakili PLH Sekda Husban Laonu, SP.,M.Si didampingi sejumlah pimpinan OPD teknis terkait menerima Mahasiswa Kuliah Kerja Amaliah (KKA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Muh

safari-ramadhan-di-seluruh-masjid-sombori-kepulauan-bupati-morowali-bersama-opd-pererat-silaturahmi

Safari Ramadhan di Seluruh Masjid Sombori Kepulauan, Bupati Morowali bersama OPD Pererat silaturahmi

Morowalikab.go.id - Bungku - Usai melakasanakan Safari Ramadhan di Kecamatan Menui Kepulauan, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali, melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) kembali melaksanakan Safari Ramadhan di seluruh masjid di Kecamatan Somb

jaring-isu-pembangunan-berkelanjutan-dlhd-morowali-susun-klhs-dan-rdtr

Jaring Isu Pembangunan Berkelanjutan, DLHD Morowali Susun KLHS dan RDTR

PPID - morowalikab.go.id - Bungku - Dinas Lingkungan Hidup Kab. Morowali gelar Konsultasi Publik Penjaringan Isu Pembangunan Berkelanjutan dalam rangka penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) di Aula Kanto

kolaborasi-bersama-pemkab-morowali-yayasan-doctorshare-bakal-buka-layanan-medis-gratis-di-menui-kepulauan

Kolaborasi Bersama Pemkab Morowali, Yayasan doctorSHARE Bakal Buka Layanan Medis Gratis di Menui Kepulauan

Morowalikab.go.id, Bungku - DoctorSHARE (Yayasan Dokter Peduli) berkolaborasi bersama Pemerintah Kabupaten Morowali, akan menyelenggarakan layanan medis gratis Rumah Sakit Apung (RSA) dr. Lie Dharmawan II di Kecamatan Menui Kepulauan, Kabupaten Moro