Pj Bupati Morowali A. Rachmansyah Ismail, Resmi tutup Pelatihan Menjahit Tahap V Bagi UMKM T.A. 2024

  Wednesday 12 June 2024   Octaviana Latong     622

448330980_979601864173178_5352656717299000772_n (1)

 

Morowalikab.go.id-Bungku-  Pelatihan Menjahit Tahap V bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Tahun Anggaran 2024 resmi ditutup oleh Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Ir.H.A Rachmansyah Ismail. M.Agr., MP, bertempat di Aula Grand Qafiah Hotel. Rabu (12/07)

 

Dalam sambutannya, A. Rachmansyah Ismail menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada para peserta pelatihan yang telah menunjukkan dedikasi dan semangat belajar yang luar biasa selama mengikuti program ini. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada para instruktur dan pihak penyelenggara yang telah bekerja keras menyukseskan pelatihan menjahit tersebut.

448310024_979601994173165_7228257535013692552_n 

Dikesempatan ini, Kadis Koperasi dan UMKM, Dr.Hj St Asmaul Husna Syah,  SE., MM., M.Si mengatakan Pelatihan menjahit ini merupakan peningkatan Sumber daya Manusia dalam rangka meningkatkan produktivitas UMKM di Morowali.

 

" Program ini diikuti 40 orang peserta semuanya lulus dengan baik, dilihat dari hasil karya mereka. Setelah melihat dari hasil karya mereka, kiranya kita sebagai pegawai Lingkup pemkab morowali dapat menggunakan jasa para peserta yang telah mengikuti pelatihan, dan juga akan mengisi rumah Jahit bersama" Ungkapnya

448259211_979601970839834_6110593045217784041_n 

Selanjutnya,  St Asmaul Husna Syah menyampaikan bahwa tahun ini Pemkab Morowali melakukan MoU dengan Pihak Politeknik STTT Bandung yang akan merelakan sekolah D-1 Tekstil.

 

" Hal ini akan kami laksanakan melalui pelatihan VI pada APBD perubahan Tahun 2024, untuk mengimplementasikan pengetahuan yang diperoleh pada Lini produksi berskala kecil (mini plant) yang melesat menunjukkan Morowali Hebat." Ujar Kadis Koperasi dan UMKM.

 

Acara dilanjutkan dengan penyerahan sertifikat kepada peserta pelatihan Tahap V, oleh Pj Bupati Morowali. 

 

Turut hadir diantaranya,  Unsur Forkopimda Morowali, Asisten III Bidang Administrasi Umum, Husban Laonu, SP., M.Si., Pejabat Teras Pemerintah Lingkup Pemkab Morowali, diantaranya Kadis Koperasi dan UMKM, Dr.Hj., St Asmaul Husna Syah, SE., MM., M.Si., Kadis Sosial Daerah, Arifin Lakane, M.Pd., Inspektur Inspektorat,  Afridin., SH., M.SA., Kadis Nakertrans,  Ahmad ST., Kabag Hukum, Bahdin Baid, SH., MH., Perwakilan Ketua PKK Morowali, Para Narasumber/Instruktur Politeknik STTT Bandung, Serta Tamu Undangan lainnya. 

Berita Terkait

dinas-pendidikan-kabupaten-morowali-sosialisasikan-dapodik-paud-dan-dikmas

Dinas Pendidikan Kabupaten Morowali Sosialisasikan Dapodik PAUD dan Dikmas

PPID - morowalikab.go.id - Bungku - Pemerintah Kabupaten Morowali, melalui Dinas Pendidikan Daerah menggelar Sosialisasi Data Pokok Pendidik (Dapodik) Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Pendidikan Masyarakat (Dikmas) Tahun 2019, di Gedung Serba Gun

kunker-perdana-di-morowali-danrem-132tdl-sebut-kondusifitas-daerah-pengaruhi-iklim-investasi

Kunker Perdana di Morowali, Danrem 132/TDL, Kondusifitas Daerah Pengaruhi Iklim Investasi

Morowalikab.go.id - Bungku - Komandan Korem 132/TDL, Brigjen TNI Toto Nurwanto, S.I.P., M.Si., dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Koorcab Rem 132 PD XIII/Merdeka  Ny. Ros Andini Toto Nurwanto beserta rombongan melakukan kunjungan ke

penerimaan-tenaga-it-untuk-dinas-kominfo

Penerimaan Tenaga IT Untuk Dinas Kominfo

Dinas Komunikasi dan Informatika (DISKOMINFO) Pemerintahan Kabupaten Morowali membutuhkan tenaga ahli dibidang Programmer dan Networking, yang memiliki kualifikasi sebagai berikut :  

bupati-morowali-bersama-opd-gelar-safari-ramadhan-di-masjid-nurul-iman-ulunambo-menui-kepulauan

Bupati Morowali bersama OPD, Gelar Safari Ramadhan di Masjid Nurul Iman Ulunambo Menui Kepulauan

Morowalikab.go.id - Bungku - Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali, melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) melaksanakan Safari Ramadhan di seluruh masjid Kecamatan Menui Kepulauan, Sabtu (01/04/2023) Safari tersebut, dipimpin oleh Bupati Moro

hadiri-kuliah-umum-psdku-untad-morowali-bupati-berikan-motivasi-mahasiswa-baru

Hadiri Kuliah Umum PSDKU Untad Morowali, Bupati Berikan Motivasi Mahasiswa Baru

morowalikab.go.id - Bungku - Dalam rangka Pelaksanaan Kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Program Studi di Luar Kampus Utama (PSDKU) Untad Morowali, Bupati Morowali, Drs. Taslim berkesempatan memberikan Kuliah Umum bagi mah