Sinergitas Tiga Pilar Bangun Daerah, Polres Morowali Gelar Jumpa Pers

  Thursday 01 April 2021   helman kaimu     1973

HK2_content

BUNGKU, morowalikab.go.id, Polres Morowali bersama Pemda Morowali dan Insan Pers menggelar pertemuan tiga pilar di Kafe Mako Polres Morowali, Kompleks Perkantoran Fonuasingko, Desa Bente Kecamatan Bungku Tengah, Rabu (31/03/21).

Pertemuan tersebut membahas sinergitas tiga pilar membangun daerah antara Kepolisian, Pemerintah dan Insan Pers di Kabupaten Morowali.

Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Kapolres Morowali, AKBP. Bayu Indra Wiguno, S.I.K., M.I.K, Kabag Ops Polres Morowali, Kompol. Nasrudin, Kepala Bidang Informasi Komunikasi Publik (IKP) pada Dinas Komunikasi dan Informatika Daerah, Sadli Karim, ST, serta seluruh wartawan yang tergabung di Organisasi Persatuan Jurnalis Morowali atau yang dikenal Pers Tajam.  

HK 1

Pada kesempatan tersebut Kapolres Morowali mengungkapkan bahwa pertemuan ini merupakan langkah untuk menyatukan persepsi antara pemda, kepolisian dan insan pers dalam membangun daerah di Kabupaten Morowali, sesuai peran masing-masing.

‘’Ini bentuk sinergitas tiga pilar dalam membangun daerah berdasarkan peran masing-masing, dimana Pemda sebagai pembuat kebijakan, kepolisian sebagai pengawal kebijakan dan penegak hukum, sedangkan  insan pers sebagai alat kontrol sosial sekaligus penyalur informasi dikalangan masyarakat, baik melalui media cetak maupun elektronik,’’ terang Bayu Indra Wiguna saat menyampaikan sambutannya.

Selain itu, hadirnya Kepolisian untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, untuk mewujudkannya dibutuhkan sinergitas pemda dengan insan pers

‘’Kepolisian hadir mengawal peradaban, Polisi tidak bisa bekerja sendiri namun juga membutuhkan pemerintah daerah, polisi bisa menangani permasalahan sosial, polisi juga hanya punya instrumen hukum sedangkan pemda yang memiliki instrumen sosial karena memiliki dinas teknis sosial seperti dinas sosial dan dinas-dinas lainnya. Olehnya semakin kompleks dan luasnya wawasan manusia kedepan membuat polisi tidak bisa kerja sendirian. Untuk itu saya berharap Pemda juga memanfaatkan media secara seimbang antara good news dan bet news.

Sementara itu, Kabid IKP Diskominfo Morowali, Sadli Karim menyampaikan bahwa peran media di Kabupaten Morowali sangat dibutuhkan, hal ini untuk membantu pemda mempublikasikan informasi setiap kegiatannya.

‘’Selain informasi yang dihimpun Dinas Kominfo, peran media juga sangat dibutuhkan untuk membatu pemerintah daerah dalam menyalurkan informasi melalui media cetak, media elektronik dan juga  media sosial lainnya. Sinergitas tiga pilar sangatlah penting dalam membangun daerah. Hal ini untuk mewujudkan masyarakat Morowali sejahtera bersama sesuai visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Morowali selaku Pemerintah Daerah.

Berita Terkait

wakili-pj-bupati-morowali-staf-ahli-kesra-dan-sdm-hadiri-khotmil-quran-angkatan-ii-tpa-al-huda-desa-bahomohoni

Wakili Pj Bupati Morowali, Staf Ahli Kesra dan SDM Hadiri Khotmil Quran Angkatan II TPA Al-Huda Desa Bahomohoni

Morowalikab.go.id -Bungku- Penjabat Bupati Morowali, diwakili Staf Ahli Bidang Kesejahteraan Rakyat (Kesra) dan Sumber Daya Manusia (SDM), Abdul Malik Hafid, S.Hi.,M.Si, menghadiri Khotmil Quran Taman Pengajian Alquran (TPA) Al-Huda, Desa Bahomoho

buka-pelatihan-akuntansi-perkoperasian-bupati-morowali-harapkan-amanah-dan-inovatif

Buka Pelatihan Akuntansi Perkoperasian, Bupati Morowali Harapkan Amanah dan Inovatif

Morowalikab.go.id-Bungku- Dalam rangka meningkatkan SDM Koperasi yang sehat dan berkembang, Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kabupaten Morowali melaksanakan Pelatihan Akuntansi Perkoperasian, di Aula Grand Qafiah Hotel Desa Ba

sosialisasi-tanggap-bencana-alam-bupati-himbau-perusahaan-dan-masyarakat-jaga-lingkungan-dengan-baik

Sosialisasi Tanggap Bencana Alam, Bupati Himbau Perusahaan dan Masyarakat Jaga Lingkungan Dengan Baik.

Morowali, IKP Kominfo, Untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat dalam menghadapi bencana, Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Morowali menggelar sosialisasi Tanggap Bencana Alam di Wilayah Kecamatan Witaponda pada Kamis (23/

plh-sekda-morowali-husban-laonu-membuka-sosialisasi-penyusunan-usulan-rekomendasi-statistik-pada-aplikasi-romantik

Plh Sekda Morowali, Husban Laonu Membuka Sosialisasi Penyusunan Usulan Rekomendasi Statistik pada Aplikasi Romantik

Morowalikab.go.id – Bungku – Pelaksana harian (Plh) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Morowali, Husban Laonu, SP., M.Si, didampingi Kepala Dinas Kominfo, Statistik dan Persandian (DKISP), Badiuz Zaman, ST., M.M, secara resmi membuka a

244-asn-dilantik-jadi-pejabat-fungsional-bupati-morowali-tegaskan-kedisiplinan-dan-inovasi

244 ASN Dilantik Jadi Pejabat Fungsional, Bupati Morowali Tegaskan Kedisiplinan dan Inovasi

Morowalikab.go.id - Bungku - Bupati Morowali, Drs. Taslim melantik dan mengambil sumpah 244  pejabat struktural menjadi jabatan fungsional di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali, Jumat (31/12/2021). Pelantikan pejabat pengawas ke